Friday, June 1, 2012

Tempat Liburan Paling Seru Pada Hari Libur


Bosan liburan sekolah, anak anak pengenya liburan yang keren jangan cuma jalan-jalan dari satu mal ke mal lain? bagaimana kalau kita cari tempat camping saja!
Dimana Tempat Liburan Paling Seru Pada Hari Libur? ya tempat yang paling tepat untuk Liburan seru di tenda bintang lima, pasti asyik dan rame.

Alam bebas dan "Kembali ke alam" seakan menjadi tren yang tak pernah mati. Orang berbondong-bondong mengaplikasikan konsep tersebut ke berbagai hal dalam hidupnya. Mulai dari arsitektur bangunan, pendidikan, juga liburan. Menjamurnya pendidikan alternatif  berkonsep sekolah alam di kota-kota besar di Indonesia pun juga bukan tanpa sebab. Proses belajar langsung di alam dipercaya dapat meningkatkan kreatifitas dan membantu anak untuk berpikir kritis.

Bagi yang tidak menyekolahkan anaknya di sekolah alam, dapat memberikan pengalaman motorik serupa di alam terbuka. Salah satu caranya adalah dengan berkemah. Sebagai permulaan, Anda bisa mengajak buah hati untuk berlibur ke Tanakita, perkemahan berkonsep bintang lima yang berlokasi di Sukabumi, Jawa Barat. Perkemahan ini berlokasi berdampingan dengan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, tepatnya di Kadudampit, Cisaat.

Fasilitas yang disediakan tempat seluas 2 hektar ini tergolong lengkap. Pengunjung dapat memilih tenda dengan kapasitas kamar yang beragam, ada yang muat satu, empat, hingga enam orang.  Masing-masing tenda dilengkapi perlengkapan standar seperti kasur busa, rak untuk menjemur pakaian, tempat sampah, tiga buah colokan listrik,  dan lain-lain.  Area perkemahan terbagi tiga; atas, tengah dan bawah. Fasilitas shower tersedia di toilet umum yang berada di area perkemahan atas.



Perkemahan ini dapat menampung pengunjung maksimal 120 orang. Untuk dapat menginap di Tanakita, per malamnya dikenakan biaya sebesar Rp 490,000 per orang. Sementara anak-anak di bawah 4 tahun bebas biaya. Ini sudah termasuk biaya menginap, makan inti (2 makan siang, 1 makan malam, dan 1 sarapan), minuman (kopi, teh, air mineral), dan aktivitas seperti jalan-jalan ke air terjun Sawer dan Danau Situgunung, trekking, serta flying fox. Tanakita juga menyediakan aktivitas outdoor lain dengan biaya tambahan. Salah satunya tubing, yakni duduk di atas ban karet berukuran besar dia tas derasnya aliran sungai.


Selain pengunjung individu, perkemahan ini juga memiliki paket berkemah bagi perusahaan yang ingin mengadakan gathering, outing, ataupun training. Harganya tergantung dengan fasilitas dan program yang diminta.

Berkemah tak lengkap jika tak ada ritual api unggun. Tak perlu repot mencari kayu sendiri, cukup minta kepada pihak pengelola, dan Anda tinggal menyiapkan camilan untuk pasangan dan buah hati. Jika ingin barbekyu, mereka juga bisa menyiapkan peralatannya.

Selain Tanakita, ada pula Batu Tapak yang berlokasi di Bukit Cangkuang, Cidahu, kaki Gunung Salak. Perkemahan ini juga menyediakan paket VIP bagi para pengunjung yang ingin merasakan sensasi berkemah, namun tetap nyaman.

Tenda yang dipakai adalah tipe Dome yang terdapat tiga ukuran yang masing-masing dilengkapi kasur berukuran Queen. Harga sewa per malamnya pun bervariasi, misalnya untuk tenda berkapasitas 6 orang (3 kasur) sebesar Rp 800,000;  4 orang (2 kasur) Rp 600,000; dan 2 orang (1 kasur) Rp 400,000. harga di atas sudah termasuk fasilitas satu set meja dan kursi, mandi air panas, sarapan, dan minuman (air mineral, kopi, teh).

Fasilitas lain yang terdapat di tempat ini adalah kafetaria yang beroperasi 24 jam, mushola, tempat parkir, serta kamar mandi yang bersih dan nyaman.

Beberapa kegiatan outdoor yang dapat dilakukan di Batutapak antara lain paint ball, flying fox, dan trekking. Selain itu, Anda juga bisa mengajak  buah hati untuk berenang atau sekadar bermain di air terjun.

Selain untuk acara individu, perkemahan ini juga dapat dijadikan tempat untuk keperluan sekolah, kampus, organisasi ataupun korporat.

Mumpung libur sekolah masih lama, tak ada salahnya mulai mempersiapkan liburan dari sekarang. Mau ke Gunung Gede Pangrango atau Gunung Salak, bebas saja. Yang penting, sensasi berlibur di alam terbuka bersama keluarga tercinta.

Happy camping, nikmati hari liburmu dengan senang senang. Kesempatan tidak datang lagi dilain waktu dengan rasa yang sama.

6 Buah Tingkatkan Kualitas Otak


Selain segar saat dimakan, buah-buahan memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Enam jenis buah berikut bahkan bisa membantu meningkatkan kemampuan otak. 

Keluarga berry 
Stroberi atau blueberry dipercaya bermanfaat bagi kesehatan otak. Hasil penelitian Dr. Elizabeth Devore bersama timnya dari Harvard Medical School menemukan, wanita yang lebih sering mengonsumsi blueberry dan stroberi punya memori yang lebih baik saat mereka memasuki usia senja. 

Sebabnya adalah kandungan anthocyanidins, salah satu jenis antioksidan yang tersimpan dalam buah tersebut. Antioksidan tersebut dipercaya membawa manfaat untuk mencegah kerusakan dan membantu memperbaiki sel-sel otak. 

Apel 
Buah apel, yang dikenal banyak manfaat, juga bisa membawa pengaruh baik untuk kesehatan otak. Zat quercetin yang terkandung dalam buah apel ternyata bisa membantu melindungi sel otak dari kerusakan akibat radikal bebas. Kerusakan otak ini jika tidak dicegah bisa menyebabkan risiko terkena penyakit Alzheimer. 

Karena itu, tidak ada salahnya mengonsumsi satu buah apel setidaknya dalam sehari. Selain baik untuk otak, apel juga dikenal kaya akan antioksidan yang baik untuk pertahanan tubuh. Menurut penelitian oleh lembaga Agriculture and Agri-Food dari Kanada, Apel merah memiliki kandungan antioksidan paling tinggi dibanding warna lain yang lebih pucat. 


Jeruk 
Kaya akan vitamin C, jeruk terkenal memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Vitamin C yang tinggi tentu menjadi pelindung yang baik untuk tubuh dari berbagai penyakit. Namun kandungan flavonoids dalam jeruklah yang bermanfaat untuk otak. Sebagai antioksidan, flavonoids bisa melawan efek buruk radikal bebas yang membahayakan otak. 

Baik dalam bentuk jus maupun dalam bentuk buah segar, manfaat yang terdapat dalam jeruk bisa dinikmati tubuh. Satu gelas jus jeruk atau satu buah jeruk segar, merupakan makanan yang tepat untuk memulai hari dengan semangat.

Delima 
Buah delima (atau yang kini populer dengan sebutan buah pome) juga bisa jadi salah satu pilihan. Buah ini lebih populer dinikmati dalam bentuk jus karena tekstur buahnya yang memiliki banyak biji kecil. Menurut ahli kesehatan David Perlmutter, MD yang merilis buku berjudul 'The Better Brain Book', bagian tubuh paling sensitif terhadap serangan radikal bebas adalah otak. 

Delima mengandung antioksidan tinggi yang mampu melawan serangan radikal bebas. Namun perlu diperhatikan jika memilih meminum jus yang sudah jadi. Pelajari komposisi bahan dan jumlah kalori dalam satu gelas jus tersebut. Umumnya jus tersebut telah dicampur dengan gula serta bahan lain yang membuat rasanya lebih nikmat. Karena itu pastikan berapa gelas yang bisa Anda minum agar tak melebihi  kebutuhan kalori harian. 

Avokad 
Avokad memang tergolong buah berlemak. Namun konsumsi dalam jumlah yang tepat bisa membantu Anda melancarkan aliran darah. Lemak tak jenuh yang terkandung dalam avokad bisa membantu melancarkan aliran darah. Aliran darah yang lancar tentunya bisa membantu membuat otak lebih sehat. 

Manfaat lain avokad adalah membantu menurunkan tekanan darah. Tekanan darah yang sehat tentunya juga baik untuk peningkatakan kualitas otak. Tetapi batasi konsumsi Anda dalam satu hari. Karena mengandung kalori yang tinggi, cukup nikmati 1/4 sampai 1/2 buah avokad dalam sehari. Sebisa mungkin tanpa tambahan kalori dari gula atau susu. 

Tomat 
Tomat memiliki kandungan lycopene yang tinggi. Lycopene merupakan salah satu jenis antioksidan yang bermanfaat dalam menangkal radikal bebas. Serangan radikal bebas pada otak bisa menimbulkan kerusakan yang berisiko menyebabkan penyakit Alzheimer. 

Tim peneliti dari Institut Penelitian Kesehatan dan Medis Prancis mengatakan, salah satu sebab penuaan otak adalah karena kekurangan lycopene dan zeaxanthin dalam tubuh. Dua jenis antioksidan ini banyak ditemukan dalam buah dan sayur, salah satunya tomat. Studi ini dilakukan sejak tahun 1991 dan melibatkan 1400 orang dalam rentang usia 60-70 tahun. Tidak ada alasan lagi untuk melewatkan potongan tomat dalam salad atau jus tomat yang segar bukan?

Paling Populer